Olahraga Bersama Polresta Kupang Kota, Kombes Aldinan Manurung: Wujud Syukur Atas Kesehatan yang Prima.

Tribratanewskupangkota.com - Personel Polresta Kupang Kota, Polda Nusa Tenggara Timur, melaksanakan olahraga pagi bersama, yang kali ini kembali dilaksanakan di area Car Free Day (CFD), Jalan El Tari, Kelurahan Oebobo, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Sabtu (1/2/2025).
Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si yang hadir pada kesempatan itu, menyatakan bahwa kesehatan merupakan suatu hal penting bagi setiap manusia, sehingga kita wajib bersyukur atas nikmat sehat ini, dan senantiasa terus menjaga agar kondisi tubuh selalu prima.
"Kita bersyukur atas kesehatan yang fit, sehingga masih bisa hadir dan mengikuti olahraga bersama pada hari ini bersama masyarakat di area CFD Kota Kupang," kata Kapolresta Aldinan Manurung saat memberikan arahan setelah pelaksanaan olahraga.
Selain itu, mantan Kapolres Kupang ini melakukan evaluasi atas pelaksanaan tugas personel Polresta Kupang Kota termasuk Polsek jajaran selama 1 bulan (Januari 2025) yang lalu.
"Evaluasi dalam pelaksanaan kegiatan masyarakat masih terlaksana dengan baik, sitkamtibmas kondusif hingga saat ini," ujar Kapolresta Kupang Kota.
Hal ini, sambung dia, menyatakan bahwa kita semua mampu dalam menjalankan amanah yang diberikan negara dengan baik.
"Dengan sarana dan prasarana pendukung yang terbatas, kita bisa tetap berikan pelayanan dan penegakan hukum, serta perlindungan terbaik kepada masyarakat di Kota Kupang," jelas Kombes Aldinan Manurung lagi.
Mantan Wadir Resnarkoba Polda NTT ini berpesan, bahwa setiap kegiatan dan permasalahan masyarakat harus diketahui dan diselesaikan sejak awal, sejak masalah itu terjadi hingga selesai atau tuntas.
"Mulai dari penanganan awal oleh anggota Bhabinkamtibmas di Kelurahan hingga ke tingkat yang lebih atas (Polsek dan Polres), sehingga kita mampu membawa manfaat bagi masyarakat," sebutnya lagi.
Selain itu juga, orang nomor satu di Polresta Kupang Kota ini kembali berpesan, agar setiap personel harus mempunyai resolusi dalam bidang kerjanya masing-masing.
"Setiap anggota harus mempunyai resolusi di awal tahun (2025) ini, sehingga mempunyai target-target yang harus dicapai, tentunya demi peningkatan kinerja organisasi, yang berdampak pula pada pelayanan yang semakin optimal kepada masyarakat," tutup Kapolresta Kupang Kota.
Seluruh personel yang hadir melaksanakan olahraga bersama dan secara mandiri, berbaur dengan masyarakat, sehingga harapannya Polri akan semakin dekat dengan masyarakat, dan hadirnya Polri juga menjamin keamanan dan kenyamanan seluruh masyarakat di Kota Kulang yang hadir di area CFD Jalan El Tari sejak pukul 05.00 WITA hingga 09.00 WITA. (AN)