Kapolresta Kupang Kota Terima Kunjungan Silahturahmi dari Kalapas Kupang.

Tribratanewskupangkota.com - Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si menerima kunjungan silahturahmi dari Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Kupang, Antonius Hubertus Jawa Gili, di ruangan kerja Kapolresta Kupang Kota, pada Kamis (6/2/2025) siang.
Dalam kunjungan tersebut, Kalapas Kupang memperkenalkan diri sebagai pejabat baru, dan ingin menjalin silaturahmi dengan Kapolresta Kupang Kota, serta menyampaikan harapannya untuk dapat memperkuat kerjasama dengan Polri.
"Kita adalah mitra kerja, dan sebagai pejabat baru di Lapas Kelas IIA Kupang, saya minta dukungan dan kerjasama dari Polresta Kupang Kota," ungkap mantan Kalapas Kelas IIA Waingapu itu.
Harapan kami, tambah dia, kepolisian bisa juga melaksanakan tugas patrolinya hingga ke Lapas Kupang, bersama kita menjaga keamanan di Kota Kupang, khususnya di area Lapas Kupang.
Kapolresta Kupang Kota menyambut baik kunjungan ini, dan semoga ke depan bisa terus bersinergi dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.
"Sebagai pimpinan, saya menyambut baik kunjungan ini, dan kita akan terus berkolaborasi dan saling mendukung dalam bekerja menjaga keamanan, khususnya di sekitar kompleks Lapas Kupang," sebut Kombes Aldinan Manurung.
Komitmen kami, lanjut mantan Kapolres Kupang ini, kerjasama yang selama ini telah berjalan, terus kita tingkatkan demi pemeliharaan keamanan yang semakin baik, termasuk pelaksanaan patroli Polri ke Lapas Kupang.
"Apabila ada permintaan terkait pengawalan, pengamanan dan pemeriksaan yang berkaitan dengan warga binaan Lapas Kupang, akan kami dukung dengan menerjunkan anggota untuk membantu," kata Kapolresta lagi.
Hadir mendampingi Kalapas Kupang, yakni Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Tata Tertib (Kasi Adm Kamtib), Yesriel Bana, bersama staf Humas Lapas Kelas IIA Kupang. (AN)