Antisipasi Kemacetan, Bhabinkamtibmas Polresta Kupang Kota Rutin Laksanakan Pengaturan Lalin

Antisipasi Kemacetan, Bhabinkamtibmas Polresta Kupang Kota Rutin Laksanakan Pengaturan Lalin

Tribratanewskupangkota.com-
Sudah menjadi Tugas pokok dan kegiatan rutin Bhabinkamtibmas Kelurahan Batuplat Polsek Alak Aipda Imran melaksanakan Patroli Dialogis dan Pengaturan Lalu Lintas di Depan Sekolah MAN Kupang,  Kamis (24/11/2022).
 

Dalam Kegiatan tersebut bhabinkamtibmas melakukan tindakan kepolisian yakni memberhentikan pengendara yang Tidak menggunakan helm dan memberikan himbauan agar menggunakan helm saat berkendara di jalan raya guna menjaga keselamatan pengendara itu sendiri dari bahaya kecelakaan lalu lintas.
  
Personel Bhabinkamtibnas juga meminta agar pengadara yang Tidak menggunakan helm agar balik kembali kerumah atau menghubungi kerabat dan sanak keluarga agar membawakan helm dan setelah itu mempersilahkan untuk melanjutkan perjalanan.

Dalam Kegiatan ini Masih banyak ditemukan masyarakat maupun anak sekolah yang tidak menggunakan helm dan ugal ugalan kemudian personel memberikan imbauan dengan humanis dan Warga masyarakat menerima apa yg di sampaikan dan berjanji akan menggunakan helm apabila melakukan perjalanan menggunakan sepeda motor.