SMAN 8 dan MTsN Kota Kupang Menjuarai Lomba PBB dan 12 Gerakan LaLu Lintas

SMAN 8 dan MTsN Kota Kupang Menjuarai Lomba PBB dan 12 Gerakan LaLu Lintas

Tribratanewskupangkota.com - Dalam rangka menyambut Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 Tahun 2023, Polresta Kupang Kota melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) Variasi Formasi dan 12 Gerakan Lalu Lintas tingkat SMP dan SMA/SMK sederajat, Rabu (20/9) pagi hingga sore kemarin.

Perlombaan yang diikuti oleh 10 sekolah tingkat SMP dan 7 sekolah tingkat SMA/SMK, dimenangkan oleh SMA Negeri 8 Kota Kupang dan MTs Negeri Kota Kupang dengan kategori juara umum.

Wakapolresta Kupang Kota AKBP Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si yang diwawancara tribratanewskupangkota.com mengatakan, perlombaan ini digelar untuk membentuk siswa/siswi sejak masih sekolah, agar mengetahui dan memahami akan peraturan serta tata tertib dalam berlalu lintas di jalan raya. "Lomba PBB dan 12 Gerakan Lalu Lintas, digelar dengan tujuan agar sejak masih usia sekolah, siswa tahu dan paham akan peraturan serta tata tertib lalu lintas di jalan. Dan juga membentuk kreatifitas siswa yang dibantu para guru, dalam gerakan PBB", jelas AKBP Aldinan.

Selain itu, bahwa perlombaan ini juga menjadikan siswa bisa saling bertemu atau berjumpa, untuk bersilahturahmi, agar menghindari hal-hal yang biasanya terjadi, yakni perkelahian antar pelajar sekolah.

Perlombaan yang digelar saat ini, merupakan implementasi dari program Polresta Kupang Kota, yang telah dilaksanakan oleh sebagian besar sekolah di Kota Kupang, yakni program Patroli Keamanan Sekolah (PKS). Program yang diinisiasi oleh Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Rishian Krisna Budhiaswanto, S.H., S.I.K., M.H itu, untuk menjadikan siswa sebagai "Polisi lalu lintas" di sekolah yang membantu teman-temannya dan juga guru yang datang maupun pulang sekolah, serta menjaga ketertiban sekolah dan lingkungan sekitar.

"Lomba 12 gerakan pengaturan lalu lintas merupakan implementasi dari program PKS yang diinisiasi oleh Kapolresta Kupang Kota sejak awal tahun 2023, dan telah dilakukan oleh hampir semua sekolah di Kota Kupang. Dengan menggelar perlombaan, diharapkan kemampuan dalam memahami gerakan saat dilatihkan oleh personel Satlantas Polresta bisa di praktekkan dengan baik dan benar. Selain itu juga, keingintahuan siswa akan peraturan lalu lintas meningkat, serta Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) dapat terwujud", pungkas mantan Kapolres Kupang itu.

Kategori Komandan peleton (Danton) terbaik tingkat SMP dimenangkan oleh siswa dari SMP Negeri 3 Kota Kupang, sedangkan Danton terbaik tingkat SMA dimenangkan oleh siswa SMA Negeri 6 Kota Kupang.

Selanjutnya, untuk kategori variasi dan kostum tingkat SMP, juara satu MTs Negeri Kota Kupang, juara dua SMP Negeri 3 Kota Kupang, dan juara 3 SMP Katolik Giovani Kota Kupang.

Kategori PBB 12 gerakan tingkat SMP, juara satu MTs Negeri Kota Kupang, juara dua SMP Negeri 3 Kota Kupang, sedangkan yang meraih juara tiga dari SMP Negeri 11 Kota Kupang.

Kategori variasi dan kostum tingkat SMA/SMK sederajat, berturut dari juara satu SMK Negeri 7 Kota Kupang, juara dua SMA Negeri 6 Kota Kupang, dan juara tiga dari SMA Negeri 5 Kota Kupang.

Kemudian, kategori PBB 12 gerakan tingkat SMA/SMK sederajat, juara satu SMA Negeri 8 Kota Kupang, juara dua SMA Negeri 6 Kota Kupang, dan juara tiga SMA Negeri 1 Kota Kupang.

Setiap siswa dan sekolah yang memenagkan perlombaan, mendapatkan piala, dan uang tunia, serta uang pembinaan. (AN)