Kapolresta Kupang Kota Menghadiri Upacara HUT TNI Ke - 77 Tahun 2022 bertempat di Shelter F-16 Lanud El Tari Kota Kupang
Tribratanewskupangkota.com- Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto S.H., S.I.K., M.H menghadiri Upacara HUT TNI Ke - 77 Tahun 2022 dengan Tema TNI ADALAH KITA pada hari Rabu tanggal 05 Oktober 2022 pukul 08.00 s.d. 08.35 WITA bertempat di Shelter F-16 Lanud El Tari Kota Kupang.
Dalam pelaksanaan Upacara selaku inspektur Upacara Danlanud El Tari Marsma TNI Aldrin Petrus Mongan, S.T., M.Hum., M.Han dan Komandan Upacara Letkol Marinir Wira D.S.L.G.,M.H.M.Tr.Opslaserta serta hadir dalam pelaksanaan apel Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H., Kasat Brimobda NTT , Kajati NTT Bapak Hutama Wisnu, S.H., M.H, Ketua pengadilan Tinggi Bapak Dr. Siswandriyono, S.H., M.H., Kabinda NTT Brigjen TNI Agustinus Eko Muliadi, Danrem 161/WS Brigjen TNI Iman Budiman, S.E., Danlantamal VII Laksma TNI Dr. Heribertus Yudho Warsono, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CIQnR., CIQaR., CRMP,PLT Walikota Bapak Georgejo dan dihadiri sekitar 150 orang peserta upacara.
Adapun susunan acara inspektur Upacara Danlanud El Tari Marsma TNI Aldrin Petrus Mongan, S.T., M.Hum., M.Han membacakan amanat Panglima TNI yang intinya Berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat, diantaranya; Hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%. Sedangkan Hasil Survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%. Demikian juga hasil Lembaga Survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan Kinerja TNI terhadap Demokrasi, sebesar 93.5 %.
Oleh karenanya, dihimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa melimpahkan kekuatan, petunjuk dan lindungan-Nya kepada kita dalam melanjutkan tugas dan pengabdia kepada masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai dan kita banggakan. Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia.
Pada kesempatan ini, Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto S.H., S.I.K., M.H mengucapkan selamat ulang tahun kepada TNI ke-77 tahun.
“Atas nama pribadi dan seluruh jajaran Polres Kota Kupang Kota, kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-77 kepada TNI khususnya Lanud Eltari, mudah-mudahan TNI semakin sukses, semakin jaya dan dicintai oleh rakyat,” ucapnya.
Ia pun berharap agar TNI Polri tetap bersinergi dalam melaksanakan pengamanan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta bersama-sama menjaga kamtibmas agar tetap aman kondusif terutama di Wilayah Kota Kupang Nusa Tenggara Timur.