Kapolres Kupang Kota Beri Penghargaan 11 Anggotanya Yang Bertugas Di Lantas Terkait Video Gotong Angkot Mogok Viral

Kapolres Kupang Kota Beri Penghargaan 11 Anggotanya Yang Bertugas Di Lantas Terkait Video Gotong Angkot Mogok Viral

Tribratanewskupangkota.com- Bentuk Rasa Bangga Kapolres Kupang Kota Berikan Penghargaan 11 Anggotanya Yang Bertugas Di Lantas Terkait Video Gotong Angkot Mogok Viral Sepekan terakhir video viral di media sosial dikalangan warga Kota Kupang.
Video menunjukkan aksi sejumlah polisi lalu lintas dari Satuan Lalu lintas Polres Kupang Kota dibantu beberapa mahasiswa menggotong dan memindahkan angkutan kota yang mogok sehingga menyebabkan kemacetan.
Dalam video tersebut, anggota polisi dan mahasiswa ramai-ramai meminggirkan angkutan kota ke sisi kiri jalan sehingga kemacetan bisa terurai.
Video ini pun viral di media sosial dan aplikasi tiktok. Beberapa netizen memberikan judul "bahagianya sopir angkot dibantu anggota polisi".

Kapolres Kupang Kota, AKBP Satrya Perdana P Tarung Binti, SIK pun mengapresiasi kinerja anggotanya ini.
Jumat (19/11/2021), Kapolres Kupang Kupang Kota memberikan penghargaan kepada 11 anggota satuan Lalu Lintas Polres Kupang Kota ini.
Mereka yang mendapat penghargaan yakni Aipda Gideon Selan, Aipda Ismail Corebimq, Bripka Firman Hidayat, Bripka Eferdinandus K.N. Soka, Bripka Idhawan Heri Tristanto,Berikutnya Bripka Seka Simeon Betty, Briptu Benderius Sinamohina, Brigpol Ibrahim Lukman Sara, Bripka I Gede Winarta Sutrayana, Bripka Paulche Frans Adu dan Brigpol Hotzon Parulian Purba.

Kasat Lantas Polres Kupang Kota, AKP Andry Aryansyah, SIk yang dikonfirmasi Jumat (19/11/2021) terkait video itu membenarkan kalau video tersebut adalah aksi anggotanya mengurai kemacetan di jalan raya.
Saat itu ada kegiatan patroli unit Patwal Satlantas Polres Kupang Kota pekan lalu di Jalan Frans Seda, depan Kampus STIE Oemathonis, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Ketlapa Lima, Kota Kupang.
"Personil  Patwal-3 patroli tertib berlalu lintas kepada pengendara roda dua maupun roda empat," tandas Kasat Lantas.
Saat patroli, polisi menemukan angkutan kota yang mogok karena as roda depan patah.

Kapolres Kupang Kota mengakui pemberian penghargaan dilakukan karena prestasi dan dedikasi anggota.
Penghargaan juga sebagai wujud terima kasih dari pimpinan pada personil atas kinerja dan loyalitas.
"Hari ini penghargaan bagi personil lantas. Kalau bisa beri penghargaan kepada semua anggota Polres Kupang Kota maka saya bisa berikan pada semua anggota karena anggota telah memberi pelayanan terbaik," ujar Kapolres Kupang Kota.