Adaptasi Kebiasaan Baru, Sat Sabhara Polres Kupang Kota Himbau untuk Bubarkan Pemuda Yang Sedang Pesta Miras

Adaptasi Kebiasaan Baru, Sat Sabhara Polres Kupang Kota Himbau untuk Bubarkan Pemuda Yang Sedang Pesta Miras

Tribratanewskupangkota.com – Untuk menjaga kamtibmas di Kota Kupang, Unit Turjawali dan Dalmas Satuan Sabhara Polres Kupang Kota yang dipimpin oleh Kasubnit 1 Dalmas Aiptu Rafael Sare melaksanakan kegiatan patroli dalam kota dengan sasaran obyek vital, tempat keramaian serta tempat nongkrong atau berkumpulnya pemuda di Kota Kupang guna mengantisipasi tindak kejahatan dan kriminal lainnya ditengah masa Adaptasi Kebiasaan Baru .

Kegiatan patroli yang dilakukan Unit Turjawali dan Dalmas Satuan Sabhara sudah rutin dilaksanakan setiap hari, baik pada siang maupun malam hari. Selain Patroli, Sat Sabhara juga melaksnakan himbauan terkait Adaptasi Kebiasaan Baru di tengah wabah Virus Corona kepada masyarakat yang berkumpul di wilayah Kota Kupang. Minggu (26/07/20) sekitar pukul 23.30 Wita.

Selanjutnya, Unit Turjawali dan Dalmas Satuan Sabhara Polres Kupang Kota juga mendapati pemuda yang sedang berkumpul dan mengkonsumsi miras bertempat di sekitar wilayah Kelurahan Kelapa Lima, pemuda tersebut diberikan pembinaan serta dihimbau untuk membubarkan diri.

Unit Turjawali dan Dalmas Satuan Sabhara Polres Kupang Kota juga memeriksa kelengkapan surat – surat kendaraan dan juga terhadap barang – barang bawaan para pemuda yang sedang mengkonsumsi miras.(J)