Wakapolda NTT Lakukan Kunjungan Mendadak ke Polsek Maulafa, Apresiasi Kebersihan dan Kedisiplinan Piket.

Wakapolda NTT Lakukan Kunjungan Mendadak ke Polsek Maulafa, Apresiasi Kebersihan dan Kedisiplinan Piket.

Tribratanewskupangkota.com - Dalam rangka memastikan kesiapan dan kedisiplinan personel di lapangan, Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Nusa Tenggara Timur (NTT), Brigjen Pol. Baskoro Tri Prabowo, S.I.K., M.H., melakukan kunjungan kerja mendadak (inspeksi mendadak) ke Markas Komando (Mako) Polsek Maulafa pada Minggu malam (23/11/2025).

 

Kunjungan yang berlangsung sekitar pukul 21.45 WITA tersebut diterima langsung oleh Kapolsek Maulafa, AKP Fery Nur Alamsyah, S.H., didampingi Kanit Binmas Polsek Maulafa, IPDA Yunus Labba, S.Th., beserta seluruh anggota piket.

 

Dalam kunjungannya, Wakapolda NTT melakukan pengecekan menyeluruh terhadap beberapa aspek. Hasilnya, Brigjen Pol. Baskoro menyampaikan apresiasi atas kondisi dan kinerja Polsek Maulafa.

 

Beberapa poin yang diperiksa dan mendapatkan penilaian positif antara lain Personel Piket: Seluruh anggota piket berada dalam keadaan lengkap dan siaga, tanpa ada teguran yang diberikan, Kondisi ruang tahanan serta para tahanan dinyatakan dalam keadaan bersih dan rapi dan seluruh ruangan di Mako Polsek Maulafa terpantau rapi dan bersih.

 

Meski memberikan apresiasi, Wakapolda NTT juga menyampaikan sejumlah pesan dan arahan penting kepada seluruh jajaran Polsek Maulafa. Beliau menekankan untuk Selalu menjaga kekompakan dan kewaspadaan selama bertugas, dengan sangat melarang anggota piket untuk tidur pada malam hari, Selalu siap memberikan pelayanan terbaik dan merespons setiap pengaduan dari masyarakat dengan cepat dan profesional, melaksanakan patroli di jam dan lokasi rawan gangguan kamtibmas, selain itu Pers Piket Secara rutin, terutama pada malam hari, melakukan pengecekan dan pengawasan terhadap tahanan, Senantiasa menjaga kebersihan dan kerapian seluruh area Mako Polsek.

 

Dalam inspeksinya, Wakapolda memberikan satu catatan perbaikan terkait Papan Panel Data di lobby Mako Polsek. Brigjen Pol. Baskoro meminta agar segera diganti diperbarui agar informasi yang disajikan tetap aktual.

 

Kunjungan kerja Wakapolda NTT ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan meninggalkan Mako Polsek Maulafa dalam kondisi yang aman dan kondusif. Kehadiran pimpinan ini diharapkan dapat semakin memacu semangat dan kinerja Polsek Maulafa dalam melayani dan melindungi masyarakat. (DL)