Peduli Tempat Ibadah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kolhua Bersama TNI Kodim 1604 Kupang Bakti Sosial di Pura Agung Giri Kertha Buwana

Peduli Tempat Ibadah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kolhua Bersama TNI Kodim 1604 Kupang Bakti Sosial di Pura Agung Giri Kertha Buwana
Tribratanewskupangkota.com – Bhakti Sosial bersama anggota TNI Kodim 1604 Kupang dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kolhua Bripka I Ketut A. Widiantara di Pura Agung Giri Kertha Buwana Kelurahan Kolhua Kecamatan Maulafa. Rabu (02/10/2019) pukul 08.00 Wita. Bhabinkamtibmas Kelurahan Kolhua mengatakan giat Bakti Sosial ini bertujuan untuk mengakrabkan hubungan dengan semua lapisan masyarakat yang ada di Kota Kupang, sehingga dapat mempererat tali silatuhrami sesama dan menciptakan kerukunan antar umat beragama. “Kegiatan bakti sosial ini kami lakukan semata mata untuk beramal ibadah serta merupakan bentuk kepedulian kami kepada sesama, sehingga dapat terjalin hubungan yang harmonis untuk wujudkan situasi yang aman kondusif” ujar Bripka I Ketut A. Widiantara. Dengan dilaksanakan kegiatan bakti sosial ini juga untuk memperkuat sinergitas TNI – Polri, bersama warga setempat diharapkan kepercayaan masyarakat khususnya warga menjadi lebih dekat. (J)