Laka Lantas di Gua Monyet Kota Kupang Kembali Terjadi

Laka Lantas di Gua Monyet Kota Kupang  Kembali Terjadi
Tribratanewskupangkota.com,- Kecelakaan Lalu Lantas (lakalantas) kembali terjadi di Wilayah Gua Monyet Kota Kupang,tepatnya di jalan M Praja Kecamatan Alak Kota Kupang,Minggu (17/11/2019) pukul 15.00 Wita. Kali ini di alami seorang pengendara motor Honda Beat warna Putih Biru dengan No. Pol. : DH 2107 HZ. Korban teridentifikasi bernama JEY NDUN, Laki-laki, Pelajar Kelas II (SMAN 2 Kupang), warga Perumnas Kelurahan Nafonaek Kota Kupang. Korban yang di temukan di dalam lubang alam sedalam 20 meter menggunakan calana jeans panjang warna hitam dan sweeter warna hijau tua, serta korban mengalami luka lecet di dahi dan pipi kiri serta mata sebelah kiri mengalami memar dan bengkak. Piket Siaga Polsek Alak yang dipimpin oleh KSPKT I Polsek Alak (Aiptu Nanus M. Pello) pada pukul 15.30 Wita tiba di TKP dan langsung mengamankan barang bukti 1 unit sepeda motor Honda Beat warna Putih Biru dengan No. Pol. : DH 2107 HZ yang masih berada di TKP. Pada pukul 16.00 Wita Tim Basarnas Kota Kupang yang dipimpin oleh (Deni Sibarani) tiba di TKP dan langsung mempersiapkan alat untuk melakukan upaya pencarian dan evakuasi korban dari dalam lubang alam tersebut. Upaya pencarian korban dilakukan selama satu jam pasca peristiwa tersebut di hentikan dikarenakan terkendala dengan debit air laut yang tinggi. Pada pukul 18.30 Wita kegiatan pencarian korban kembali dilanjutkan oleh tim Basarnas Kota Kupang,Unit Laka Lantas Polres Kupang Kota dan Personil Polsek Alak yang di pantau langsung oleh Kapolsek Alak (Kompol I Gede Sucitra, SH.) yang didampingi oleh Panit II Reskrim Polsek Alak (Ipda Sunaryo, SH.). Korban berhasil ditemukan dalam keadaan meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan Lalu Lintas Tunggal. Jasad korban langsung di evakuasi ke Kamar Jenazah RSUD Prov. DR. W. Z. Johanes Kupang dengan menggunakan mobil Ambulance milik RSUD Prov. DR. W. Z. Johanes Kupang.(M)