Peduli dengan Keselamatan Kerja, Bhabinkamtibmas Sambagi Pekerja Galian Kabel.

Peduli dengan Keselamatan Kerja, Bhabinkamtibmas Sambagi Pekerja Galian Kabel.
Tribratanewskupangkota.com,-Bhabinkamtibmas Kelurahan Bakunase Polsek Oebobo Polres Kupang Kota Aipda Fridolit R. Ukat menyambangi Para Pekerja Galian Kabel Lampu Jalan yang berada di Rt 08 Rw 03 Kelurahan Bakunase Kecamatan Kota Raja Kota Kupang,Kamis (28/11/2019). Kegiatan sambaing ini juga untuk memantau semua kegiatan yang ada diwilayah binaan untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan juga Kondusif. Dalam kesempatan tersebut, Aipda Fridolit R. Ukat memberikan himbauan kepada para Pekerja galian Kabel agar berhati-hati dalam melaksanakan kerjaanya selain itu agar material jangan sampai mengganggu lalu – lintas, berikan tanda di lobang-lobang galian untuk mengantisipasi dari hal-hal yang tidak diinginkan,”pungkasnya. "Beri tanda yang mudah dimengerti warga kalau ada pengerjaan pemasangan Kabel untuk menghindari hal yang tidak inginkan mengingat pengerjaan penggalian tanah untuk Kabel listrik ini letaknya di pinggir jalan raya," katanya. Bhabinkamtibmas juga menambahkan agar para pekerja galian Kabel bersama-sama menjaga Kamtibmas,”tambah Bhabin. Sementara itu Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya Perdana P.T.Binti,SIK melalui Kapolsek Oebobo Kompol I Ketut Saba mengatakan Kegiatan sambang merupakan tugas seorang Bhabinkamtibmas setiap hari untuk terus memantau disetiap Kegiatan apapun yang ada diwilayahnya guna tetap menjaga Kamtibmas yang Kondusif,”tuturnya.