Pastikan Kondusif, Polresta Kupang Kota Amankan Kantor Penyelenggara dan Pengawas dalam Pilkada Tahun 2024

Pastikan Kondusif, Polresta Kupang Kota Amankan Kantor Penyelenggara dan Pengawas dalam Pilkada Tahun 2024

Tribratanewskupangkota.com - Dalam upaya menyukseskan pesta demokrasi Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang Tahun 2024, Polresta Kupang Kota mengerahkan personel guna melakukan pengamanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kupang, Badan Pengawas Pemilu( Bawaslu) Kota Kupang dan juga gudang logistik Pilkada.

 

Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si dalam keterangannya mengatakan, pengamanan terhadap kantor penyelenggara dan pengawas dalam Pilkada Kota Kupang merupakan tugas dan tanggungjawab yang harus dilaksanakan oleh Polresta Kupang Kota.

"Telah menjadi tugas dan tanggungjawab kami, untuk memastikan keamanan yang kondusif, baik itu terhadap para penyelenggara maupun pengawas dalam Pilkada Kota Kupang, sehingga setiap tahapan berlangsung sesuai waktu yang telah ditetapkan," ujar Kapolresta Kupang Kota di ruangan kerjanya, Senin (30/9/2024) siang.

Selain itu, terhadap seluruh logistik yang berada di gudang penyimpanan juga kami amankan, agar dalam kondisi aman dan lengkap.

 

"Logistik pilkada sudah berada di gudang penyimpanan, kami bekerjasama dengan pihak KPU Kota Kupang untuk lakukan pengamanan, sehingga seluruh logistik aman hingga hari pemungutan suara," sebut Kombes Aldinan Manurung.

Ditambahkan mantan Wakapolresta Kupang Kota ini, personel pengamanan disiagakan untuk mengamankan selama 1x24 jam untuk memastikan seluruh proses terkait Pilkada berjalan aman tanpa gangguan.

 

"Langkah ini merupakan upaya preventif, untuk menghindari segala bentuk potensi gangguan yang dapat terjadi, baik keamanan maupun dokumen, dengan pengamanan yang ketat dari anggota setiap hari selama sehari penuh," kata Kapolresta Aldinan Manurung. (AN)