Pantau Penerapan 3M, Bhabinkamtibmas Kelurahan Nunleu Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Pantau Penerapan 3M, Bhabinkamtibmas Kelurahan Nunleu Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

Tribratanewskupangkota.com - Guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap aman dan kondusif baik di pemukiman warga, obyek vital, perkantoran Bhabinkamtibmas Kelurahan Nunleu Polsek Oebobo Polres Kupang Kota Bripka Krisno Kase secara rutin melaksanakan patroli Harkamtibmas dan sambang warga untuk mencegah terjadinya tindak pidanan serta segala bentuk gangguan kamtibmas dan memutus mata rantai Virus Corona. Rabu (03/03/2021)

Dalam kesempatan tersebut Bripka Krisno Kase mengunjungi warga desa binaannya di Jalan Jhon Amalo II RT 011 RW 002 Kelurahan Nunleu Kecamatan Kota Raja Kota Kupang sekaligus dialogis dan menghimbau agar selalu mematuhi protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Mari kita bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing – masing sehingga lingkungan kita tetap aman dan nyaman serta kondusif. dan juga menjaga kebersihan diri dan lingkungan agar terhindar dari virus covid-19″ujarnya.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Nunleu juga menitipkan pesan kepada warga masyarakat apabila sewaktu – waktu mengetahui informasi sekecil apapun tentang potensi ancaman gangguan kamtibmas agar segera menghubungi pihak kepolisian terdekat.

Sementara itu Kapolsek Oebobo AKP Magdalena Golu Mere menambahkan, bahwa kegiatan ini selain bertujuan untuk meningkatkan stabilitas Kamtibmas juga sebagai wujud pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat ”jelas Kapolsek.(Jy)