Kapolresta Ingatkan Personil Rawat Kendaraan Guna Dukung Pelayanan Masyarakat

Kapolresta Ingatkan Personil Rawat Kendaraan Guna Dukung Pelayanan Masyarakat
Kapolresta Ingatkan Personil Rawat Kendaraan Guna Dukung Pelayanan Masyarakat

Tribratanewskupangkota.com - Kapolresta Kupang Kota KOMBES POL Rishian Krisna Budhiaswanto S.H., S.I.K., M.H. didampingi Kabag Logistik AKP. Saladin melaksanakan pengecekan kendaraan bermotor (Ranmor) dinas di halaman Apel Mapolres Polresta Kupang Kota pada hari Jumad tanggal 24 Juni 2022.

Pemeriksaan kendaraan bermotor kedinasan bertujuan untuk mengetahui kondisi kendaraan operasional yang dimiliki Polresta Kupang Kota, sehingga dalam kondisi siap digunakan pada setiap kesempatan.

 

Kendaraan dinas beroda dua dan empat pada setiap bagian dan satuan fungsi dilakukan pemeriksaan satu persatu oleh Kapolresta yang juga bertujuan untuk melaksanakan pengecekan kondisi fisik kendaraan.

 

“ Pemeriksaan kali ini meliputi kebersihan dan kelengkapan serta kondisi mesin kendaraan guna memastikan tidak ada kendaraan dinas yang mengalami kendala saat digunakan dalam pelaksanaan kegiatan sehari hari misalnya patroli, mendatangi TKP ataupun kegiatan Kepolisian lainnya,” ungkap Kapolresta.

 

Menurut Kapolresta, para personil yang ditugaskan memegang ranmor dinas agar menjaga kepercayaan yang diberikan dengan merawat kendaraan dengan baik sebagaimana kendaraan miliknya sendiri.

 

“ Apabila seluruh kendaraan operasional Polri dalam kondisi baik, tentu dapat menunjang kualitas kinerja aparat Kepolisian sehari hari dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tutup Kapolresta. (RA)