Jelang Operasi Zebra Turangga 2020, Waka Polres Kupang Kota Pimpin Lat Pra Ops

Jelang Operasi Zebra Turangga 2020, Waka Polres Kupang Kota Pimpin Lat Pra Ops

Tribratanewskupangkota.com – Menjelang Pelaksanaan Operasi Zebra Turangga 2020, Kepolisian Resor Kupang Kota, Polda Nusa Tenggara Timur Terlebih dahulu melaksanakan kegiatan Latihan Pra – Operasi Zebra Turangga 2020 dengan Tema “ Operasi Cipta Kondisi Kamseltibcarlantas dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalulintas yang kondusif ditengah mewabahnya Covid-19 ”  yang bertempat di Aula Bijaksana Polres kupang Kota, Jumat ( 23/10/2020) pukul 09.30 wita.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Waka Polres Kupang Kota Kompol Didik Kurnianto, S.H, S.I.K yang didampingi Kabag Ops AKP Mei Charles Sitepu, S.H dan Kasat Lantas Iptu Andri Aryansyah, S.I.K yang dihadiri oleh seluruh Personil Polres Kupang Kota yang terlibat dalam Surat perintah operasi. Dalam sambutanya Waka Polres Kupang kota memberikan arahan kepada seluruh personil Polres Kupang Kota agar dapat melaksanakan Giat Operasi Zebra Turangga 2020 dengan mengedepankan Giat Preemtif dan preventif serta memperhatikan protokol kesehatan dalam pencegahan covid-19.

Setelah pembukaan yang dipimpin oleh Waka Polres Kupang Kota dilanjutkan dengan pemberian arahan oleh Kabag Ops AKP Mei Charles Sitepu, S.H terhadap seluruh personil Polres kupang kota yang melaksanakan kegiatan Operasi terkait dengan memerhatikan protokol kesehatan dalam pencegahan COVID-19 guna memutus jaringan penyebaran virus yang dimaksud, dengan memperhatikan sasaran Operasi yang meliputi segala bentuk Potensi Gangguan ( PG), Ambang Gangguan (AG), Gangguan Nyata (GN) yang ada dimasyarakat Kota Kupang guna terciptanya situasi yang kondusif. Setelah arahan oleh Kabag Ops AKP Mei Charles Sitepu, S.H dilanjutkan dengan pemberian arahan oleh Kasat Lantas AKP Andri Aryansyah, S.I.K dengan menyampaikan kepada seluruh Personil Polres kupang kota tentang UU No 22 tahun 2009 lalu lintas sehingga tidak terjadi kesalahan dalam pelaksanaan Giat Operasi yang dapat menurunkan citra POLRI dimata masyarakat umum.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi pertama oleh Kasat Sabhara Iptu David Neto dengan memberikan arahan kepada Personil Polres Kupang Kota yang melaksanakan Giat Operasi Zebra Turangga 2020 agar perlu memperhatikan Standart Operasional Prosedur ( SOP) preventif pada saat  mengambil tindakan Kepolisian di Lapangan. Selanjutnya materi dibawakan oleh Kaurmintu Sat Intelkam yang mewakili Kasat Intelkam dengan memberikan arahan tentang situasi “ Impoleksosbudhankam’’ wilayah kota kupang terkini. Selanjutnya Pembawaan Materi disampaikan oleh Kanit Tipikor Ipda Arviandre Maliki, S.Tr.K. yang mewakili Kasat Reskrim memaparkan tentang Penegakkan Hukum terhadap pelanggaran/kejahatan yang terjadi pada saat Operasi Zebra Turangga 2020, dan yang terakhir Materi dibawakan oleh Kasat Binmas Iptu Saladin tentang Peran SatBinmas dan Bhabinkamtibmas dalam Operasi Zebra Turangga 2020.

Tujuan dilaksanakannya Kegiatan Latpraops ini agar pelaksanaan Operasi Zebra Turangga 2020 dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana operasi dan petugas di lapangan tetap mempedomani ketentuan dan peraturan yang berlaku. Operasi Zebra Turangga 2020 merupakan Operasi Kepolisian Terpusat yang akan dilaksanakan selama 14 (Empat Belas) hari yang akan dilaksanakan mulai tanggal 26 oktober sampai dengan 08 november 2020 diseluruh wilayah NKRI dalam bentuk operasi bidang lalu Lintas yang bersifat penindakan lansung terhadap pelanggar Lalulintas.(J)