Kapolsek Alak Lakukan Safari Kamtibmas dan Rakor Persiapan Pemilu di Kelurahan Namosain

Kapolsek Alak Lakukan Safari Kamtibmas dan Rakor Persiapan Pemilu di Kelurahan Namosain

Tribratanewskupangkota.com – Kegiatan Safari Kamtibmas dan Rapat Koordinasi Kesiapan Pelaksanaan Pemilu 2024, yang dipimpin oleh Kapolsek Alak Kompol Edy, S.H., M.H., dalam rangka meningkatkan keamanan dan meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas. Selasa, (06/02/2024).

Kegiatan tersebut berlangsung mulai pukul 16.00 Wita hingga selesai, di Aula Kantor Kelurahan Namosain.

Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui kesiapan dari masyarakat di setiap Kelurahan dalam menghadapi Pemilu 2024 dan dilaksanakan di 12 Kelurahan yang berada di wilayah hukum Polsek Alak, juga berkolaborasi dengan pihak pemerintah Kecamatan Alak.

Kapolsek Alak Kompol Edy, S.H., M.H., mengatakan tujuan dari kegiatan tersebut untuk mengetahui bagaimana kesiapan kita dalam menghadapi pemilu 2024 serta dari segi keamanan yang ada di Kelurahan Namosain.

Sambungnya, terkait dengan situasi keamanan yang ada di Kelurahan Namosain  perlu diketahui bahwa pada tahun 2023 yang lalu terdapat 22 kasus yang dilaporkan di Polsek Alak dan Laporan tersebut didominasi oleh Kasus kekerasan dalam hal ini baik itu Penganiayaan, Pengeroyokan maupun KDRT. Sehingga hal ini menjadi peran kita bersama dalam hal ini para Ketua RT, Ketua RW, Lurah maupun pihak Kepolisian untuk lebih sering memberikan nasihat maupun komunikasi yang baik dengan para anak-anak muda maupun yang sudah berkeluarga yang gemar miras dan melakukan kekerasan terhadap orang lain, dan hal ini diharapkan dapat menurunkan angka kekerasan yang diakibatkan oleh miras tersebut.

“Pesan saya kepada para Ketua RT dan RW agar kita bangun komunikasi yang baik dengan warga terkait dengan persoalan pesta ini agar warga dapat saling memahami dan berkomitmen untuk menyatukan persepsi terkait dengan waktu pelaksanaan pesta sehingga tidak menjadi konflik atau perdebatan apabila dilakukan peneguran oleh Ketua RT/RW serta pihak Kepolisian, harapan saya di Tahun 2024 ini kita bisa merasa lebih aman dari tahun sebelumnya dan ini menjadi peran kita bersama” ujar Kapolsek Alak.

Lanjutnya, “Saya sampaikan terkait dengan kesiapan pelaksanaan Pemilu 2024 bahwa kita yang hadir saat ini adalah merupakan pelaksana dilapangan sesuai dengan peran masing-masing yang akan menyukseskan Pemilu hinga Pelantikan Para Pejabat yang terpilih. Kelurahan Namosain merupakan Kelurahan yang memiliki pemilih terbanyak di Wilayah Kecamatan Alak dengan jumlah TPS sebanyak 35 sekaligus juga memiliki Caleg terbanyak, untuk itu saya menghimbau kepada bapa mama sekalian bahwa pilihan boleh berbeda tetapi keamanan dan persaudaraan harus tetap dijaga”.

Selain itu,menigingat saat ini sudah memasuki musim penghujan, situasi yang dikhawatirkan terjadi pada saat hari pencoblosan antara lain apabila terjadi cuaca ekstrim yang hal ini akan berdampak pada pelaksanaan Pemilu di tiap TPS sehingga perlu dibicarakan terkait dengan pembuatan TPS yang memadai dan bisa mengantisipasi apabila hal tersebut terjadi, tutup Kompol Edy, S.H., M.H.

Selama kegiatan Safari Kamtibmas di Kelurahan Namosain berjalan dengan aman dan lancar. (VR).