Silahturahmi Ibu Asuh Polwan Polda NTT Bersama Polwan Polresta Kupang Kota.

Silahturahmi Ibu Asuh Polwan Polda NTT Bersama Polwan Polresta Kupang Kota.

Tribratanewskupangkota.com - Ibu asuh Polisi Wanita (Polwan) Polda NTT Ny. Vera Johni Asadoma melakukan silahturahmi bersama seluruh polwan Polres Kota Kupang Kota di lapangan apel Mako Polresta Kupang Kota, Rabu petang (1-2-2023).

Hadir mendampingi, yakni Ketua Bhayangkari Cabang Kota Kupang Kota Ny. Netti Krisna dan Kasubbag Pembinaan Karier, Akp Darius Kore yang mewakili Kabag Sumber Daya Manusia Polresta Kupang Kota.

Mempunyai nama lengkap Ny. Vera Kristina Sirait tersebut, mengatakan agar para polwan teruslah berkarier di dinas kepolisian karena antara polwan dan polki (Polisi laki-laki) saat ini sudah sama dalam memangku suatu jabatan strategis. Namun jangan lupa kodrat sebagai seorang ibu dalam mengurus suami dan anak-anak. Bagi polwan yang sudah ber rumah tangga, pendidikan yang utama bagi anak yakni pendidikan karakter, dan dimulai dari dalam keluarga itu sendiri.

“Seluruh polwan agar bisa menjaga citra Polda NTT khususnya Polresta Kupang Kota di dalam kehidupan bermasyarakat maupun di lingkungan kerja”, pesan ibu asuh polwan. Saya juga menyampaikan pesan pimpinan untuk hati-hati dalam bermedia sosial, bijaklah dalam men-share pesan ataupun media yang dilihat dan dibaca yang ada dalam media sosial, tambahnya.

“Pertemuan hari ini bukan tatap muka karena seharusnya hadir juga bapak Kapolda NTT, namun sudah saya agendakan untuk tatap muka bersama polwan di seluruh Polda NTT dan bagi yang bertugas di polres-polres akan ikut melalui zoom meeting. Akan ada juga pelatihan public speaking untuk melatih cara berbicara di depan publik. Pelatihan tersebut sangat penting bagi para polwan karena untuk melatih cara berbicara di depan masyarakat yang membutuhkan pelayanan agar masyarakat bisa lebih nyaman dalam menerima pelayanan kepolisian khususnya dari polwan,” kata Ny. Vera yang biasa disapa.