Polresta Kupang Kota Berduka, Kehilangan Sosok Bhabinkamtibmas yang Tangguh

Polresta Kupang Kota Berduka, Kehilangan Sosok Bhabinkamtibmas yang Tangguh

Tribratanewskupangkota.com - Keluarga besar Polresta Kupang Kota berduka atas kehilangan seorang Bhabinkamtibmas Kelurahan Lahi Lai Bissi Kopan (LLBK), Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang yang meninggal dunia, pada Rabu (13/11/2024) pagi kemarin, karena sakit yang dideritanya.

 

Prosesi pemakaman berlangsung dengan khidmat dipimpin oleh Kapolsek Kota Lama Akp Jemy Oktovianus Noke, S.H, di Tempat Pemakaman Umum Osmok, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Penkase Oeleta, Kecamatan Alak, Kota Kupang.

Sebagai bentuk penghormatan terakhir atas dedikasinya dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri, prosesi pemakaman diikuti oleh sejumlah pejabat utama dan Kapolsek jajaran Polresta Kupang Kota, rekan-rekan sesama anggota Polri, serta keluarga dari almarhum.

 

Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si yang ditemui di lokasi TPU mengungkapkan rasa kehilangan yang mendalam atas kepergian almarhum.

 

"Almarhum adalah salah satu sosok Bhabinkamtibmas Polresta Kupang Kota yang penuh dedikasi, dan selalu memberi yang terbaik dalam tugas-tugas kepolisian, serta selalu menunjukkan profesionalisme dalam menjalankan setiap tugas," ungkap Kapolresta Aldinan Manurung.

Dalam kesempatan itu, Kapolresta dengan didampingi istri yang juga Ketua Bhayangkari Cabang Kota Kupang Kota Ny. Mellisa Aldinan Manurung memberikan santunan kepada istri alharhum, sebagai bentuk kepedulian kepada istri dan keluarga yang ditinggalkan.

 

Prosesi pemakaman dimulai dengan penghormatan terakhir yang dipimpin Kapolsek Kota Lama, dan diikuti oleh seluruh peserta upacara. Tepat setelah itu, peti jenazah yang dibalut dengan bendera merah putih sebagai simbol penghormatan kepada seorang pahlawan, diturunkan ke liang lahat. Anggota Polresta Kupang Kota dan keluarga besar Polri yang hadir memberikan penghormatan terakhir dengan penuh rasa haru.

Bripka Muh Gasim Habib dikenal sebagai sosok yang berdedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya, baik dalam menjaga keamanan maupun dalam upaya pelayanan kepada masyarakat.

 

Kematian almarhum meninggalkan kesedihan yang mendalam, tidak hanya di lingkungan kepolisian, tetapi juga di kalangan warga kelurahan LLBK, tempatnya menjalankan tugas dan pengabdian sebagai anggota Polri, yang mengenalnya sebagai pribadi yang ramah dan baik hati.

Setelah prosesi pemakaman selesai, doa bersama dipanjatkan untuk mendoakan agar almarhum diterima di sisi-Nya, dan bagi keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan. (AN)