Personel Polresta Siaga Amankan Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu Tingkat Kota Kupang

Personel Polresta Siaga Amankan Rapat Pleno Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu Tingkat Kota Kupang

Tribratanewskupangkota.com - Polresta Kupang Kota menerjunkan personel Satgas Operasi Mantap Brata (OMB) Turangga 2023-2024, untuk melakukan pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Kota Kupang, di Hotel Harper Kupang, Jumat (1/3/2024) pagi. 

 

Kapolresta Kupang Kota melalui Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Kompol Joni F.M Sihombing, S.E., S.I.K., M.M, yang juga selaku Kepala Perencanaan dan Pengendalian Operasi (Karendalops) mengatakan, pengamanan dilakukan pada lokasi Hotel Harper Kupang yang menjadi tempat rapat pleno, dan personel disiagakan pada titik lokasi yang sudah ditentukan, berdasarkan skala kerawanan. 

"Mulai hari ini, personel Satgas dan Sub Satgas OMB Polresta diterjunkan untuk melakukan pengamanan rapat pleno tingkat KPU Kota Kupang di Hotel Harper, yang direncakan berlangsung hingga tanggal 3 Maret 2024. Personel di tempatkan pada titik-titik lokasi yang menjadi pintu masuk dan berpotensi terjadinya gangguan keamanan," jelas Kabagops kepada tribratanewskupangkota.com di lokasi. 

 

Lebih lanjut dijelaskan, pleno hari pertama dengan jadwal dari KPU, yaitu bagi PPK Kota Raja dan Kota Lama. Selanjutnya pada hari kedua dijadwalkan bagi PPK Kelapa Lima, Alak dan Oebobo, serta hari terakhir bagi PPK Maulafa. 

 

Mantan Kapolsek Oebobo itu menegaskan, Polresta Kupang Kota akan mengawal dan mengamankan rapat pleno rekapitulasi penghitungan hasil perolehan suara pemilu 2024, agar berjalan baik dan aman, tanpa adanya hambatan atau gangguan. 

 

"Sesuai tugas pokok, kami (Polresta Kupang Kota) kawal dan amankan penyelenggaraan pemilu pada setiap tahapan secara profesional, dan menjunjung tinggi netralitas Polri," beber Kompol Joni. 

Selain melakukan pengamanan pada rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilu 2024, Satgas OMB Polresta Kupang Kota juga lakukan pengamanan secara penuh (1x24 jam) di kantor KPU Kota Kupang, kantor Bawaslu Kota Kupang, dan gudang penyimpanan logistik pemilu, tutup Kabagops Polresta Kupang Kota. (AN)