Personel Polres Kupang Kota Laksanakan Pengamanan Peresmian Taman kelapa Lima Oleh Presiden RI

Personel Polres Kupang Kota Laksanakan Pengamanan Peresmian Taman kelapa Lima Oleh Presiden RI

Tribratanewskupangkota.com- Dalam rangka melaksanakan pengamanan VVIP Kunjungan Kerja Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo Beserta rombongan Polres Kupang Kota terjunkan sebanyak 257 personil Polres Kupang kota yang melaksanakan pengamanan Rute maupun Tempat yang akan dikunjungi Presiden RI, Kamis (24/03/2022).

Setelah beristirahat semalam, presiden RI Joko Widodo pagi ini melakukan kegiatan peresmian taman depan hotel aston jln. Timor raya kelurahan kelapa lima kota kupang yang diberi nama pantai kelapa lima. 

Taman depan hotel aston yang dibangun dengan menggunakan dana atau anggaran pemerintah pusat Sebesar 52 milyar rupiah tersebut dikerjakan sejak tahun 2020.

 Pembangunan atap rumah dalam taman ini mengambil gambar atap rumah adat suku sabu dengan ornamen mengambil gambar alat musik sasando dari pulau rote ditambah dengan lampu jalan dan lampu hias. 

Taman depan hotel aston yang diberi nama pantai kelapa lima ini adalah salah satu tempat hiburan di kota kupang dan telah menambah lagi satu tempat rekreasi dikota kupang. 

Ditempat ini setiap harinya datang sekitar seratus orang warga untuk melakukan foto sebagai dokumentasi pribadi. Terdapat juga beberapa pedagang kaki lima yang berjualan setiap hari di sekitar tempat hiburan pantai kelapa lima. 

Peresmian ini mengisyaratkan bahwa taman pantai kelapa lima depan aston sudah layak untuk dipakai oleh warga kota kupang sebagai taman wisata kuliner. 

Taman ini dilengkapi gasebo, taman, jembatan kecil dan beberapa spot untuk foto bersama. 

Setelah peresmian taman pantai kelapa lima, presiden dan rombongan bergerak menuju pasar penfui membagi sembako kepada warga yang berjualan dan juga yang berbelanja di pasar penfui. 

Selesai membagikan sembako di pasar penfui, presiden dan rombongan berangkat menuju   kabupaten TTS dengan menggunakan helikopter untuk melihat penanganan stunting didesa kesetnana.