Patroli Lampu Biru Samapta Polresta Kupang Kota di Sejumlah Titik Rawan, Bubarkan Pemuda Konsumsi Miras dan Cegah Potensi Gangguan Kamtibmas.

Patroli Lampu Biru Samapta Polresta Kupang Kota di Sejumlah Titik Rawan, Bubarkan Pemuda Konsumsi Miras dan Cegah Potensi Gangguan Kamtibmas.

Tribratanewskupangkota.com — Satuan Samapta Polresta Kupang Kota melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis Lampu Biru, pada (Jumat, 14/11/2025) malam. Patroli ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polresta Kupang Kota, AKP Stevenson Albertino Bessie, S.H, didampingi Kanit Dalmas AIPTU Wilson Weo, bersama tujuh personel Samapta menggunakan kendaraan bermotor roda dua dan roda empat.

 

Patroli menyusuri sejumlah ruas jalan utama, mulai dari Pos Polisi Fatululi—Jalan Frans Seda, Jalan Bumi, Jalan Taebenu, Jalan Adi Sucipto, Jalan Timor Raya, Jalan Ina Bo’i hingga Jalan Veteran—sebelum kembali ke Pos Polisi Fatululi. Rute ini dipilih karena termasuk kawasan aktifitas masyarakat yang rawan menimbulkan potensi gangguan keamanan.

“Anggota patroli menyambangi titik-titik keramaian guna mencegah potensi gangguan, ambang gangguan, maupun gangguan nyata, serta menunjukkan kehadiran polisi di tengah masyarakat. Saat berada di Jalan Bumi, Kelurahan Oesapa Selatan, tim patroli menemukan sekelompok anak muda yang sedang berkumpul di pinggir jalan. Anggota kemudian memberikan imbauan agar menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,” jelas Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol. Djoko Lestari, S.I.K., M.M, melalui Kasat Samapta.

Tim patroli, sambungnya, dilanjutkan ke Jalan Taebenu, Adi Sucipto, depan Kampus Undana, SMA Negeri 4, hingga Bundaran Oesapa. Saat melintas di Jalan Timor Raya, tepatnya di area Pantai Oesapa Selatan dan sekitar Hotel Aston, tim menemukan sekelompok pemuda yang sedang mengonsumsi miras.

 

“Saat patroli ditemukan kelompok pemuda yang nongkrong sambil konsumsi miras, anggota kemudian meminta menumpahkan sisa miras tersebut, serta membubarkan mereka untuk kembali ke rumah masing-masing,” beber mantan Kasat Lantas Polres Alor ini.

Selain itu, tambah Kasat Samapta, saat berdialog dengan warga di pintu masuk kawasan pantai di belakang Hotel On The Rock, personel menerima informasi terkait sering terjadinya balapan liar pada malam minggu, yang meresahkan masyarakat. Informasi ini langsung menjadi atensi tim patroli untuk langkah penanganan selanjutnya.

 

“Secara keseluruhan, kegiatan Patroli Lampu Biru berjalan aman dan lancar. Kehadiran anggota di lapangan diharapkan dapat meminimalisir potensi gangguan kamtibmas, sekaligus menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di Kota Kupang,” pungkas AKP Stev Bessie yang akrab disapa. (AN)