Patroli dan Penindakan Pelangaran Kasat Mata terus dilakukan.

Patroli dan Penindakan Pelangaran Kasat Mata terus dilakukan.

Tribratanewskupangkota.com - Personel Polresta Kupang Kota Yang tergabung dalam Piket UKL Regu III Pos Polisi LLBK melaksanakan kegiatan Patroli dan Pemantauan Arus lalin serta Penertiban Pelanggaran Kasat Mata kepada Pengendara di seputaran wilayah Pos Polisi LLBK pada Selasa Tanggal 26 Juli 2022 pukul 10.00 wita.

Personel UKL regu III Piket Pospol LLBK yang terdiri dari Anggota Samapta, Lalulintas, Reskrim dan Intel Polresta Kupang Kota ini, melaksanakan patrol di beberapa wilayah antara lain Jalan Siliwangi, Jalan Ahmad Yani, Jalan Pahlawan, dan seputaran pertokoan Kupang.

Dalam pelaksaan patroli oleh Personel piket UKL regu III Pospol LLBK berhasil menjaring beberapa jenis pelanggaran kasat mata antara lain, berkendara motor  tanpa menggunakan helm, berboncengan tiga orang dan menggukanan knalpot racing. Pengendara yang Melanggar langsung di tindak oleh Anggota Sat Lantas yang ikut berpatroli.

Pukul 12.00 Wita, personel piket UKL regu III Pospol LLBK selesai melaksanakan kegiatan patroli dan personel UKL piket kembali ke Pospol LLBK untuk melanjutkan giat pemantauan situasi. Kegiatan patrol ini berlangsung aman dan terkendali. (RA)