Berikan Rasa Aman Babinkamtibmas Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Di SMK Negeri 7 Kota Kupang

Berikan Rasa Aman Babinkamtibmas Pantau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Di SMK Negeri 7 Kota Kupang

Tribratanewskupangkota.com- Bhabinkamtibmas Kelurahan Penkase Polsek Alak Bripka Agus melaksanakan Pemantauan dan Monitoring kegiatan Vaksin Covid-19 Siswa/Siswi SMK Negeri 7 Kota Kupang, yang bertempat di Aula Sekolah, Senin (04/10/2021).

Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Bripka Agus memantau langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 Siswa/Siswi SMK Negeri 7 Sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.

Dalam kegiatan ini bhabinkamtibmas bersinergi dengan babinsa serta personel tiap kelurahan di kota kupang dengan tujuan untuk mewujudkan keamanan dan kelancaran pelaksanan kegiatan penyuntikan Vaksinasi kepada warga masyarakat guna mencegah terjadinya kerumunan massa dan hal-hal yang tidak diinginkan dengan pelaksanaan sesuai dengan Prosudur (SOP) dengan menggunakan masker, Cuci tangan dan jaga jarak.

Kapolres Kupang Kota mengatakan memerintahkan tiap anggota yang telah di sprinkan untuk melaksanakan kegiatan pengamanan ini agar berjalan dengan baik dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan serta menghimbau kepada msayarakat agar tetap peduli akan pentingnya prokes walaupun vaksin telah dilakukan “Dengan Pemberian vaksinasi yang dilakukan, diharapkan tubuh manusia mampu menciptakan suatu kekebalan tubuh yang spesifik untuk melawan Covid-19, atau penyakit menular untuk mencegah penyebaran virus Corona,Kegiatan tersebut berakhir Pukul 14.00 wita.