Polsek Oebobo Amankan Puluhan Siswa Dari Berbagai Sekolah Yang Hendak Melakukan Aksi Tawuran

Polsek Oebobo Amankan Puluhan Siswa Dari Berbagai Sekolah Yang Hendak Melakukan Aksi Tawuran

Tribratanewskupangkota.com - Bertempat di SMKN 1 Kupang, Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Telah diamankan 16 orang pelajar yang berasal dari SMKN2 Kupang, SMKN 5 Kupang, SMA NESI NEONMAT dan 2 orang Eks SMKN2 Kupang yang hendak melaksanakan tawAuran di SMKN 1 Kupang. (Jumad,14 Oktober 2022)

 

Personil piket SPKT Polsek Oebobo awalnya mendapat informasi dari Babhinkamtibams Kelurahan Oetete Aipda Letoati yang menyampaikan bahwa warga Kelurahan Oetete yang tinggal di seputaran SMKN 1 Kupang telah mengamankan puluhan pelajar  yang berasal dari SMKN 2 Kupang dan SMKN 5 Kupang yang hendak menyerang sekolah SMKN 1 Kupang, dan saat ini para pelajar tersebut sudah diamankan di dalam ruangan sekolah SMKN1 Kupang.

Mendapat Informasi tersebut personil Piket Polsek Oebobo langsung menuju ke SMKN1 Kupang. Selanjutnya para pelajar yang berasal dari SMKN2 dan SMKN5 yang hendak melaksanakan Tauran di SMKN1 Kupang langsung diamankan ke Polsek Oebobo untuk dilakukan pembinaan dan didata identitas diri dan asal sekolah.

 

Pelajar SMKN 2 Kupang yang berhasil diamankan berjumlah 6 orang yaitu Rasia, Imar, Rajata, Vikar, Baret, Gilbert. Pelajar SMKN 5 Kupang berjumlah 9 orang dengan identitas yaitu Bernad, Brandon, Daniel, Benediktus, Sugianto, Yosua, Hendra, Daniel, Juandri. Pelajar SMA NESI NEONMAT berjumlah 1 orang yaitu Rehan. Sedangkan Eks SMKN 2 Kupang berjumlah 2 orang yaitu Marven dan Vincen.

Untuk saat ini 16 orang pelajar dan 2 orang eks pelajar sementara berada di Polsek Oebobo guna dilakukan pembinaan dan menghubungi pihak sekolah dan para orang tua murid.