Polresta Kupang Kota Laksanakan Latihan Pra Operasi Jelang Peayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

Polresta Kupang Kota Laksanakan Latihan Pra Operasi Jelang Peayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

Tribrataneswkupangkota.com- Polresta Kupang Kota menggelar Latihan Pra Operasi (LATPRAOPS) guna mengingatkan dan memantapkan kembali kinerja anggota dalam pelaksanaan tugas selama Operasi Lilin Turangga 2023, Sabtu (16/12/2023).

Latihan Praoperasi dengan Sandi Operasi Lilin Turangga 2013 ini dibuka langsung oleh Wakapolresta Kupang Kota AKBP Aldinan R. J. H. Manurung, S.H., S.I.K., M.Si., serta didampingi Kabag Ops Kompol Jony F Sihombing, S.E.,S.I.K.,M.M. bertempat di Aula Bijaksana Mapolresta Kupang Kota. Turut hadir juga para Kasat dan personel Polresta Kupang Kota yang terlibat dalam kegiatan Operasi Lilin Turangga 2023.

Dalam sambutannya Wakapolresta Kupang Kota menyampaikan kiranya peserta pelatihan dapat mengikuti kegiatan latihan pra operasi ini dengan serius, yang nantinya akan disampaikan oleh para isntruktur dari fungsi-fungsi yang telah di tunjuk seperti dari fungsi Sabhara oleh Kasat Sabhara, fungsi lantas oleh Kasat lantas, fungsi Binmas oleh Kasat Binmas, fungsi Reskrim oleh Kasat Reskirm, dan fungsi Intelkam oleh Kasat Intelkam.

Polresta Kupang Kota dalam pelaksanaan Operasi Lilin Turangga 2023 kali ini menyiapkan 14 Pos yang terdiri dari 10 Pos Pengamanan (Pos Pam), 2 Pos Pelayanan (Pos Yan) yaitu Pos Pelayanan Lippo dan Ramayana, dan 2 Pos Pelayanan Terpadu yaitu Pos Bandara El tari dan Pos Pelabuhan Tenau, untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang terletak di beberapa tempat di wilayah Kota Kupang.

Untuk 10 Pos Pengamanan terdiri dari Pospam kuanino di depan gereja Koinonia, Pos Pam Oebufu di depan Romita, Pos Pam Air Nona  di depan Gejera Syalom, Pospam Oepura di indosco, Pospam Oesapa di Pos Polisi, Pospam Katedral di depan Bank Mandiri, Pospam LLBK  di Pos Polisi, Pospam Batas Kota di Bimoku, Pospam Dutalia depan Bosowa dan Pospam Alak di Simpang rumah tujuh.

Dalam Latpraops ini, Wakapolresta Kupang Kota mengharapkan agar anggota yang ditugaskan bisa mengingat kembali cara bertindak di lapangan dan harus sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang sudah digariskan.

“Lakukan pelayanan dan pengamanan dengan baik dan benar kepada masyarakat, namun jangan lupa juga untuk menjaga keselamatan diri selama bertugas," ungkap Wakapolresta.

Opersi Lilin Turangga 2023 ini nantinya akan berlangsung selama 12 hari sejak tanggal 22 Desember 2023 hingga tanggal 02 Januari 2024, adapun kegiatan operasi ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, mejelang datangnya perayaan hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Kupang.