Menghadapi Zona Integritas Menuju WBK / WBBM, Polres Kupang Kota Terima Kunjungan Tim Asistensi Polda Nusa Tenggara Timur

Menghadapi Zona Integritas Menuju WBK / WBBM, Polres Kupang Kota Terima Kunjungan Tim Asistensi Polda Nusa Tenggara Timur
Tribratanewskupangkota.com, - Komitmen Polres Kupang Kota untuk menjadikan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) pada Jumat (22/19) siang mendapat Asistensi Penilaian Pembangunan Zona Integritas dari Itwasda dan Rorena Polda Nusa Tenggara Timur. Tim Itwasda Polda Nusa Tenggara Timur yang dipimpin oleh AKBP Paulus Natonis dan Kompol I Wayan Aryana serta anggota Tim pendamping disambut oleh Kapolres Kupang Kota AKBP Satrya P.P. Tarung Binti,SIK bersama para perangkat pendukung Pembangunan Zona Integritas (ZI) Polres Kupang Kota di Aula Mapolres Kupang Kota. Dalam sambutannya, Kapolres Kupang Kota, menyampaikan ucapan selamat datang kepada Tim.” ZI tidak asing lagi bagi Polres Kupang Kota karna telah di laksanakan dari tahun 2017, 2018 dan sekarang 2019 sehingga para penanggung jawab program dan operator sudah harus memahami dan menjadi corong pembangunan zona integritas di tengah tengah masyarakat” ucapnya. Adapun arahan yang diberikan oleh AKBP Paulus Natonis selaku Ketua Tim Asistensi ” mengcapan terimakasih atas penyambutan Polres Kupang Kota terhadap Tim Asistensi. Kedatangan kami kesini guna melaksanakan penilaian terhadap kesiapan pembangunan Zona Integritas di Polres Kupang Kota sebagai bahan laporan Itwasda ke Irwasum Polri, dan apabila ada kekurangan akan di berikan waktu untuk melengkapi kekurangan yang ada”ungkapnya. Selain itu,pada bulan Maret akan ada penialain dari Mabes Polri dan Menpan-RB ” tambahnya. Selain melakukan pengecekan kelengkapan administrasi, Tim Asistnsi ZI juga melakukan pemeriksaan melanjutkan pemeriksaan Ruang Pelayanan Publik yang dimiliki Polres Kupang Kota.