Tribratanewskupangkota.com
-
Bhabinkamtibmas Kelurahan TDM Bripka Yanto Sodakain melaksanakan kegiatan sambang kepada warga binaan Ketua RW 04 Ibu Anas Manhitu serta menyampaikan dan meminta warga untuk ikut berpartisipasi dalam memelihara kamtibmas, selalu utamakan keselamatan kerja. Senin (13/01/2020) pukul 12.30 Wita.
Kegiatan berupa silaturahmi yang dilakukan petugas Bhabinkamtibmas Kelurahan TDM bertujuan untuk mewujudkan Polri yang dipercaya oleh masyarakat serta penyampaian pesan kamtibmas yang tepat sasaran seperti yang telah dilakukan petugas Bhabinkamtibmas pada setiap wilayah binaan.
Ada beberapa pesan yang disampaikan dalam kunjunganya, yaitu terkait Kamtibmas, diantaranya agar warga berperan aktif bahu membahu bersama Polisi untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari kejahatan, termasuk bebas dari kejahatan Terorisme atau Paham Radikal, kejahataan 3C (curat, curas, curanmor ), penyalahgunaan narkoba dan tindak kejahatan lainnya.
Kapolsek Oebobo Kompol I Ketut Saba mengatakan dengan rutinnya dilaksanakan kegiatan sambang ini diharapkan dapat menjalin silahturahmi yang baik antara masyarakat dan kepolisian dan memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat dalam setiap aktivitasnya bahwa polisi akan selalu hadir didalam masyarakat.(J)
Portal Berita Resmi Polresta Kupang Kota, Berita Seputar Kegiatan Polresta Kupang Kota dan Kejadian Menonjoil Yang Terjadi Dikota Kupang Khusunya Keamanan dan Kriminal.