Cegah Penyebaran Virus Covid-19 | Bhabinkamtibmas Himbau Warga Binaan Terkait Maklumat Kapolri
Tribratanewskupangkota.com – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kayu Putih, Polsek Oebobo Polres Kupang Kota Bripka Jefri Banunaek melaksanakan kegiatan sambang desa dan silaturahmi terhadap warga Alosius Henuk warga RT 19 Kelurahan Kayu Putih. Senin (30/03/2020) pukul 11.00 Wita.
Kegiatan tersebut dala rangka sosialisasi penerangan dan penjelasan tentang penyebaran Virus Corona (Covid-19). serta penjelasan tentang Maklumat Kapolri.
Kegiatan Silaturahmi sekaligus sampaikan beberapa pengarahan,bhabinkamtibmas mengatakan agar warga turut membantu untuk menjaga Kamtibmas di wilayah Kelurahan Kayu Putih.
Berikan Sosialisasi penerangan dan penyuluhan terkait penyebaran Virus Coron (Covid-19) dengan pola hidup bersih,makan dan minum yg sehat, sering cuci tangan dengan gunakan cairan Antiseptik atau Alkohol, hindari kontak langsung / jabat tangan dengan penjelasan dan arahan tentang Maklumat Kapolri, salah satunya hindari dari kerumunan massa atau kegiatan yg mengundang massa ramai.
“Agar masyarakat dapat melaksanakan apa yang sudah tertulis dalam maklumat tersebut, guna keselamatan bangsa dari wabah covid-19 ini, ujar Bripka Jefri Banunaek.