Bhabinkamtibmas dan Babinsa Laksanakan Patroli dan Tegur Warga di Kelurahan Naikolan
Tribratanewskupangkota.com – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Bhabinkamtibmas Kelurahan Naikolan Polsek Maulafa, Polresta Kupang Kota, Aipda Elias Lebartho Adolfres bersama Babinsa Naikolan Serka Hasan Basri melaksanakan patroli dan sambang. Kegiatan ini dimulai pukul 11.00 WITA di lingkungan RT 08 RW 03, Kelurahan Naikolan, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, pada Rabu, (30/10/2024).
Saat melaksanakan patroli, Bhabinkamtibmas dan Babinsa mendapati sekelompok pemuda yang tengah berkumpul dan mengganggu kenyamanan warga. Babinsa menghimbau para pemuda tersebut untuk membubarkan diri dan menjaga ketertiban dan juga mengajak para pemuda untuk turut menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar.
Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol. Aldinan RJH Manurung, SH, SIK, M.Si, mengapresiasi langkah proaktif yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
"Kehadiran personel Kepolisian di tengah masyarakat merupakan bagian dari komitmen Polresta Kupang Kota untuk terus memberikan rasa aman dan nyaman. Kami berharap masyarakat, khususnya generasi muda, dapat semakin memahami pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sebagai tanggung jawab bersama," ujarnya.
Warga setempat menyambut baik patroli tersebut dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran Polri yang senantiasa memberikan rasa aman. Kegiatan patroli dan sambang ini diharapkan mampu mencegah potensi gangguan keamanan di wilayah Kota Kupang dan menjaga situasi yang aman serta kondusif.(LLLC)