ANTISIPASI KENAKALAN REMAJA, PERWIRA POLRES KUPANG KOTA JADI IRUP DI SEKOLAH.

ANTISIPASI KENAKALAN REMAJA, PERWIRA POLRES KUPANG KOTA JADI IRUP DI SEKOLAH.
localhost/kupangkota,- setiap hari Senin, Upacara Bendera merupakan hal yang biasa dilakukan oleh siswa-siswi di sekolah dan pada umumnya dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah masing-masing. Namun, ada yang tak biasa pada kegiatan upacara kali ini,sejumlah perwira Kepolisian Resor Kupang Kota menjadi instruktur upacara di 7 ( tujuh ) sekolah yaitu SMPN 2, SMK NEGERI 1, SMPN 1, SMA NEGERI 7, SMA NEGERI 11, SMAK GIOVANI, SMK 7 PELAYARAN ALAK Kupang, Senin (16/01/2017). Kegiatan Menjadi Irup di Sekolah yang di laskanakan Polres Kupang Kota, untuk lebih mengenalkan kepada para pelajar tentang aturan berlalulintas serta kamtibmas dan dampak dari bahayanya mengkonsumsi Miras dan penggunaan Narkotika. Tak hanya itu, Para Perwira Polres Kupang Kota yang menjadi Irup menjelaskan beberapa kriminalitas yang tinggi saat ini di Kota Kupang dan meminta kepada seluruh peserta upacara agar lebih berhati-hati dalam bertindak di karenakan akhir-akhir ini pelaku kejahatan bukan hanya dilakukan oleh orang dewasa saja tapi sering kita jumpai sekarang, pelakunya banyak melibatkan anak-anak sekolah baik pelajar SMP maupun SMA. Kasus yang terjadi dengan pelaku/korban anak-anak remaja antara lain Perkelahian/tawuran antar pelajar, perilaku seks diluar nikah, miras dan perjudian serta Lakalantas. Dengan kegiatan menjadi Irup di Sekolah - sekolah diharapkan akan langsung memberikan dampat yang positif bagi para siswa, karena Polri sebagai Pelindung, Pengayom dan pelayan masyarakat langsung berupaya untuk bersentuhan dan bertatap muka secara langsung. [ Mardi – Humas Res kpg Kota ] 1 2 3 4 5 6 7 8