localhost/kupangkota,- Kapolres Kupang Kota, AKBP Johannes Bangun, S.Sos, SIK mengingatkan kepada seluruh anggota Polres Kupang Kota agar tidak membuat pelanggaran / masalah sekecil apapun, baik dengan masyarakat maupun dengan instansi luar, mari kita bekerja secara Profesional, Modern dan Terpercaya ( PROMOTER ), “ tegas Kapolres di hadapan anggota Polres Kupang Kota pada saat apel pagi, Senin ( 15 / 08 / 2016 ) pukul 08.30 Wita.
Dalam pengarahan yang diikuti oleh Wakapolres Kupang Kota, Para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Kupang Kota dan Para Perwira, Kita akan melaksanakan pengamanan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ( HUT ) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke - 71, diharapkan kepada seluruh anggota jangan ada yang makan tulang ( tidak melaksanakan tugas ), mari kita sama – sama saling membatu dalam pelaksanaan tugas, “ tegas Kapolres.
Setelah pelaksanaan rangkain acara Hari Ulang Tahun ( HUT ) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke – 71, kita akan mengamankan rangkaian tahapan Pilkada Walikota dan Wakil Walikota Kupang tahun 2017, jaga kesehatan, jika butuh Vitamin langsung saja diminta di Poliklinik Polres Kupang Kota, ”tambah Kapolres.