Kapolresta Kupang Kota Pimpin Pengamanan Pesta Rakyat, Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT.

Kapolresta Kupang Kota Pimpin Pengamanan Pesta Rakyat, Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT.

Tribratanewskupangkota.com - Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol. Aldinan R.J.H Manurung, S.H., S.I.K., M.Si memimpin langsung pengamanan acara pesta rakyat, dalam rangka syukuran bersama masyarakat atas pelantikan Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena, S.Si., Apt dan Wakil Gubernur NTT Johanis Asadoma, S.I.K., M.Hum yang digelar di Alun-alun Rumah Jabatan Gubernur NTT, pada Sabtu (1/3/2025) sore. 

 

Kapolresta Kombes Aldinan yang ditemui di lokasi mengatakan, pengamanan oleh ratusan personel gabungan Polda NTT dan Polresta Kupang Kota ini, guna menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat yang ikut dalam acara tersebut. 

"Kami pastikan bahwa seluruh rangkaian pengamanan, sejak kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur NTT di Bandara El Tari, acara penyambutan di Kantor Gubernur NTT, serah terima jabatan para kepala daerah di Aula El Tari, hingga pesta rakyat di Rumah Jabatan Gubernur berlangsung kondusif," ungkap Kombes Aldinan Manurung. 

 

Sebanyak 312 personel gabungan, sambung dia, yang terdiri dari berbagai satuan tugas dilibatkan dalam pengamanan pesta rakyat.

"Setiap personel bertugas sesuai satgasnya masing-masing, seperti satgas kamseltibcarlantas yang melakukan pengaturan dan penyeberangan orang di Jalan El Tari, satgas preventif dan preemtif yang melaksanakan tindakan pencegahan,seperti patroli dan pemeriksaan terhadap warga serta barang bawaan yang dibawa, serta satgas jibom dari brimob yang melakukan sterilisasi di sekitar lokasi yang menjadi titik acara," sebut Kapolresta. 

Personel juga ditempatkan di sekitar panggung acara, dengan tujuan agar acara yang digelar gratis bagi seluruh masyarakat ini, dapat berjalan aman  tertib dan lancar, tanpa adanya gangguan apapun. 

"Kami berkomitmen mengamankan acara ini, sehingga seluruh masyarakat bisa merasakan kegembiraan bersama Gubernur dan Wakil Gubernur NTT yang baru dilantik pada 20 Februari 2025 lalu di Jakarta itu," tandas Kapolresta Aldinan, dengan didampingi Kabagops Kompol Oktovianus Wadu Ere, S.H dan Kasat Lantas Kompol Sudirman, S.Sos. (AN)